Resep Keripik Pisang MANIS RENYAH Enak dan wangi. Makanan ringan biasanya ada di pinggiran jalan, ternyata cara membuat gorengan legit sangat garing pd suka, sehingga kayaknya sobat harus coba.
Sekarang kami kan bahas tentang pisang sebagai makanan ringan, Kita kan mengolahnya menjadi keripik garing manis, makanan Ini kalau sobat dengar disebut keripik pisang. Ada Dua jenis, satu manis dgn balutan gula, ada jg yg satu lagi rasa asin dibalut garam, Resep Keripik Pisang yg legit Ini sangat disuka serta kan selalu ada sampai entah kapan, keripik yg selalu krispi saat di gigit dan dikunyah Inilah yg bikin Orang suka.
Resep Keripik Pisang MANIS
Memasak Keripik Pisang ternyata sangat mudah dan sobat Bisa memakai pisang apa saja misal : pisang kepok, raja, tanduk ataupun ambon. Tentu Ini kan menimbulkan rasa yg khas dari setiap pisang itu sendiri. Tuk Mengolah dgn hasilnya bagus, sobat harus pakai pisang yg masih setengah matang, karena dagingnya masih kuat atau keras, sehingga saat dipotong kan utuh, cantik. Berikut Cara Membuat Keripik Pisang yg unik Ini.
Baca jg resep keripik singkong garing
Kumpulkan Bahan-bahan :
- 1 sisir pisang 1/2 matang
- 1 sendok kecil kapur sirih ditambah 1 liter Air
- secukupnya Gula pasir
- secukupnya Daun pandan wangi
- secukupnya Garam
- secukupnya Minyak goreng
- ~ Langkah awalnya Kupaslah pisang kemudian irislah tipis-tipis memanjang.
- ~ Lalu Jika sudah, rendamlah kedalam Air yg sudah dicampur kapur sirih kira-kira 45 menitan.
- ~ Kemudian Tiriskan dan cuci sampai bersih.
- ~ Sesudahnya masukan kedalam wadah lalu berilah garam halus, kemudian aduk merata.
- ~ Selanjutnya gorenglah keripik hingga matang dan kering.
- ~ Nah sekarang siapkan wadah, Bisa pakai wajan kemudian masukan Air secukupnya serta panaskan hingga mendidih.
- ~ Lalu jika sudah masukan daun pandan, gula, kemudian aduklah sampai gula larut jg mengental. Catatannya, tuk tahap Ini gunakan api kecil saja.
- ~ Terakhirnya masukan semua keripik pisang kedalam larutan gula, kemudian aduk sampai merata. Jika sudah angkat, dinginkan sampai larutan gula mengering. beres keripik renyah.
Makanan Keripik pisang merupakan kuliner tradisional Indonesia, semua Orang pasti pernah mencicipinya, tak salah kalau sobat juna ingin bikin sendiri keripik Ini sebagai camilan keluarga karena memang praktis sederhana serta mudah, demikianlah Resep Keripik Pisang MANIS RENYAH kami sudah disusun dgn lengkap.
other source: http://resepjuna.blogspot.com | http://facebook.com "Kirimkan artikel kamu melalui email, artikel bebas sopan. Back Link Welcome."
0 Response to "Resep Keripik Pisang MANIS RENYAH"
Post a Comment